Dengan banyaknya circle pertemanan yang kita miliki, tahukah Moms hubungan seperti apa sih yang sebaiknya dihindari? Pastinya teman yang membawa racun dan berdampak buruk buat kehidupan kita ya, Moms. 

Di saat kita sedih atau berduka, teman-teman di sekitar adalah harta berharga yang akan selalu mendampingi dan mendukung kita. Namun, sayangnya, tidak semua hubungan pertemanan memberikan kenyamanan. 

Kalau punya teman negatif, sebaiknya segera kita hindari, tanpa harus menyakiti perusaannya. Lihat nih, beberapa cara yang bisa dicoba untuk menjauhkan teman negatif dari hidup kita, Moms!

 

 

1. Perlahan stop balas pesan atau teleponnya. 

Pertama, kita bisa memutuskan kontak dari teman beracun. Kita bisa berteman dengannya, karena mungkin selama ini kita selalu ada saat dia butuh. 

Karena itu, sekarang saatnya bersikap tegas dan membuat jarak. Secara bertahap jauhkan diri dari teman negatif. Gak perlu berkata atau menjelaskan apapun. Jangan membalas pesan atau teleponnya. Dengan begitu, dia mungkin akan mulai meninggalkan Moms dengan sendirinya. 

 

 

2. Unfollow akun medsosnya. 

Nah, setelah Moms memutuskan kontak dengan teman negatif. Sekarang, hapus juga pertemanan di Facebook atau Instagram (medsos). Unfollow akun medsosnya, agar Moms tidak perlu lagi mendapatkan pesan tentangnya. 

Kalau teman negatif ini mulai bertanya, buat alasan saja sampai Moms merasa nyaman untuk mengatakan yang sebenarnya. 

 

3. Membangun kepercayaan diri. 

Kadang setelah berteman lama dengan toxic friend, kita merasa bersalah atau galau. Tetapi, ingat bahwa diri kita berharga. Tidak ada gunanya berbicara dengan teman negatif yang hanya berdampak buruk bagi hidup kita. 

Biasanya, orang tersebut akan mengerti. Tetapi, kalau tidak, maka biarkan saja. Kalau dia marah, biarkan dia marah dan segera menjauh darinya. 

 

 

Pertemanan yang berakhir, memang tidak pernah mudah bagi siapapun. Tapi, Moms akan merasa jauh lebih lega dan bahagia tanpa teman negatif. Good bye my toxic friend!