Selamat ya, Moms atas kelahiran si kecil! Rasanya, selama beberapa minggu di rumah dengan bayi mungil adalah pengalaman luar biasa bagi seorang ibu.
Namun, bagi ibu yang bekerja, pengalaman bonding ini akan terganggu karena harus segera kembali ngantor. Saat cuti melahirkan usai, apa saja sih, yang perlu disiapkan dalam masa transisi ini?
1. Menyediakan stok ASI di rumah.
Kembali ngantor dan bekerja, ini artinya Moms harus menyediakan stok ASI untuk si kecil. Simpan ke dalam botol atau kemasan berlabel tanggal, dan masukkan di dalam lemari es.
Pompa ASI 2-3x sehari, sambil terus menyusui seperti biasa. Bayi juga perlu dilatih agar terbiasa minum susu dari botol agar tidak bingung puting.
Sekitar 1-2 minggu sebelum cuti berakhir, mulai memompa ASI sehingga bisa meningkatkan stok ASI untuk bayi.
2. Memompa ASI di kantor.
Ibu menyusui perlu mendapatkan ruang khusus untuk memompa ASI. Bicarakan hal ini dengan manajer atau HRD agar kebutuhan Moms terpenuhi sebagai ibu menyusui yang bekerja.
Selain itu, bawa perlengkapan di dalam tas seperti pompa, botol susu, kompres es, dan tas freezer. Jangan lupa, bawalah baju ganti, atau breastpad.
Konsumsi camilan sehat yang berkadar air tinggi. Jika diizinkan, Moms juga boleh kok, mendengarkan musik atau membaca buku sambil memompa ASI.
3. Percaya diri.
Sebagai ibu menyusui yang kembali bekerja, terkadang banyak wanita yang merasa stres dan minder. Karena, khawatir menjadi beban kerja bagi rekan satu tim.
Padahal, menyusui adalah kodrat seorang wanita, lho Moms! Memberikan nutrisi dan cinta pada buah hati adalah tugas yang mulia. Karena itu, di tengah jadwal padat, usahakan tetap memompa ASI.
Jangan lupa, sesekali video call si kecil untuk menjalin bonding, menenangkan pikiran, dan menambah supply ASI. Selamat meng-ASI-hi, Moms!
Recent Comments